Apa yang anda perlukan untuk bisa mencapai kesuksesan? Jawabannya pasti beragam, ada yang bilang disiplin, ilmu, kerja keras, modal dan lain-lain. Kenyataannya semua itu tidak akan berarti apa-apa bila anda tidak mempunyai rasa percaya diri yang kuat (tapi bukan ke-PD an).
Memang… rasa percaya diri akan muncul dari pengetahuan yang anda kuasai dan target yng menarik untuk dicapai. Ada pendapat bahwa, semakin jelas tujuan yang anda kejar, semakin tinggi rasa percaya diri anda. Dan kenyataannya memang seperti demikian. Bahkan bila kemampuan pikiran dan fisik anda prima pun, anda tidak akan mampu meraih keberhasilan tanpa rasa percaya diri. Tanpa rasa percaya diri, anda tidak akan pernah mencapai kesuksesan.
Sangatlah mudah untuk membedakan orang yang memiliki rasa percaya diri yang kuat dengan yang tidak memiliki kepercayaan diri. Dari cara berjalan, berbicara, bekerja dan bersosialisasi pun akan terlihat. Bahkan dari cara bersalaman pun akan dapat dibedakan apakah anda memiliki ’PD’ yang kuat atau tidak. Sisi positif dari rasa percaya diri adalah, ia akan mempengaruhi pada hal –hal lainnya. Contoh, seorang yang memiliki rasa percaya diri yang kuat akan mampu merubah sikap setiap orang dalam satu ruangan. Seorang yang percaya diri akan menarik bagi rekan-rekannya dan menimbulkan rasa hormat juga.
Kepercayaan diri bukan saja merupakan potensi biasa. Kepercayaan diri adalah senjata utama anda untuk bertahan, baik dalam kehidupan rumah tangga, hubungan sosial maupun lingkungan bisnis. Untuk mendapatkan pekerjaan yang baik, pasti anda dituntut untuk dapat melalui interview dengan baik. Dalam melakukan negosiasi, anda harus punya rasa percaya diri yang kuat. Ingat! Rasa percaya diri akan mengalirkan energi positif ke berbagai areal. Asahlah kepercayaan diri anda… maka anda akan dapat meraih kesuksesan dalam segala bidang.
0 komentar:
Posting Komentar